Mengenal K3 UNS

ImageOkey guys, kembali lagi saya menulis apa yang terbayang dalam dunia imajinasi saya untuk mengenalkan D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja / D4 K3 FK UNS. Gak terlalu detail sih, akan tetapi hanya sejarah terbentuknya D4 K3 FK UNS. Kalau ingin melihat seluk beluk D4 K3 FK UNS

silahkan baca postingan saya yang telah saya buat saat saya masih semester 1 di K3 dengan judul Sudut-sudut K3 FK UNS.

Mengenai history atau sejarah K3 FK UNS yang saya tulis ini adalah suatu keinginan saya untuk memperkenalkan bahwa di UNS ada jurusan K3 lho… Nah, untuk itu saya menulis postingan ini.

Program studi D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja atau D4 K3 FK UNS berdiri pertama kali pada tahun 2005 dengan nama D4 Kesehatan Kerja. Didirikan oleh Prof Putu, dr. harninto, dan satu lagi saya lupaa… hehee 😀 Dulu D4 KK bergabung dengan D3 Hiperkes dan KK dibawah satu naungan. Dari pembicaraan yang saya dengar sih, katanya D4 KK ini sebagai lanjutan D3 Hiperkes dan KK tp sampai sekarang saya gak tahu pasti. Kemudian pada tahun 2009 atau 2010, Pak Rektor menyuruh D4 KK memisahkan diri dan berdiri secara mandiri. Nah, awal-awal memisahkan diri dari D3 Hiperkes dan KK, D4 KK dipimpin oleh dr. Harninto sebagai Kaprodi dengan akreditasi C. Wah, akreditasi yang buat galau.

Kemudian seiring berjalannya waktu, akhirnya Ibu Ipop Sjarifah yang telah lulus dari S2 Kimia UGM dipanggil untuk membantu D4 KK FK UNS. Beliau diamanahi menjadi seorang kaprodi dibantu  Ibu Lusy Ismayenti yang telah lebih dulu mengajar di D4 KK sebelumnya sebegai sekretaris prodi. Nah, amanah bu Ipop ini sangat berat, karena diamanahi memimpin prodi D4 KK yang notabene masih baru/hijau belum berkembang, dimana pengajar/dosen-dosennya juga masih banyak yang dari D3 Hiperkes, dengan gedung kami yang penuh kesederhanaan, dengan segala karyawan/karyawati administrasi/SDM yang sedikit dan sangat kurang sekali.

Pada tahun 2011, seorang yang ahli dibidang K3 masuk untuk membantu mengembangkan D4 KK FK UNS. Beliau adalah Guru Besar Kesehatan Masyarakat UNS, beliau adalah Prof. Santoso, dr, Sp.Ok, MS murid ahli/Guru Hyperkes Indonesia Dr. Suma’mur, MS. Beliau (Prof. San) di KK sebagai penjamin mutu serta pengembang D4 KK FK UNS. Langkah pertama yang Prof. San lakukan adalah merubah nama D4 Kesehatan Kerja menjadi D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja karena di BAN-PT D4 Kesehatan Kerja tidak ada, adanya D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Nama D4 KK akhirnya bertransformasi menjadi D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada bulan Oktober kalau tidak salah pada tanggal 21.

Memang benar-benar masih hijau, D4 K3 FK UNS dengan akreditasi C. Wahaaha, shock waktu tahu akreditasinya. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu Prof San memberi mandate kepada Bu Ipop untuk mempersiapkan bahan-bahan untuk reakreditasi pada tahun 2012, karena bahan-bahannya banyak yang harus dipersiapkan proses molor sampai pertengahan tahun 2013 proses reakreditasi baru terlaksana. Semua komponen D4 K3 FK UNS saling bahu-membahu membantu proses reakreditasi, dari tingkat top manajemen sampai low manajemen, dari Prof san, Bu Ipop, middle manajemen Bu Lusy, Bu Khotijah, dr Vitri (yang baru selesai dari S2 di Michigan University~semoga besok bisa saya ikuti jejaknya. Aamiin), low manajemen dari mbak ica, mas ervan, mbak eros, mas sigit, dan karyawan penjamin kebersihan di D4 K3, keamanan, dll juga turut membantu, mahasiswa juga turut dilibatkan dalam proses reakreditasi. Perjuangan yang kereen dan luar biasa.

Alhamdulillah, akreditasi terbaru D4 K3 FK UNS yang sekarang adalah B gemuk meski hanya kurang 8 point untuk menjadi A. akan tetapi, Syukur wal hamdulillah ini merupakan langkah awal. Meski S2 terapan K3 harus tertunda, akan tetapi “Selalu ada KEMUDAHAN di setiap KESULITAN yang terus menghalau dan menghadang.” Kabar terbaru yang saya peroleh dari Prof Santoso adalah JaFung (Jabatan Fungsional) di Kemenkes sudah terbentuk. Dan pada tahun 2014 besok pendaftaran CPNS untuk lulusan K3 UNS sudah dibuka, bekerja di lingkungan Kemenkes sebagai ahli  K3 Rumah Sakit. Bahkan, D4 K3 FK UNS merupakan yang pertama dan diakui langsung oleh Kemenkes. MasyaAllah, Syukur Wal Hamdulillah, Maka nikmat Allah yang mana yang engkau dustakan???

Orang satu ini selalu menginspirasi saya dan memotivasi saya dalam bersungguh-sungguh kuliah di D4 K3 FK UNS. Beliau selalu berpesan kepada kami murid-muridnya “agar selalu bersungguh-sungguh kuliah di K3 ini, menjadi orang yang pinter, mendapat pekerjaan yang mapan, dan bermanfaat kepada orang lain, gak usah neko-neko pokoknya kuliah yang tenanan/sungguh-sungguh, kelak kalian gak usah ragu, kalian  bakal jadi ORANG. Jangan menjelek-jelekkan prodi D4 K3 ini, kami berupaya untuk menjadikan D4 K3 FK UNS yang terbaik”.

Mungkin cukup ini dulu yang dapat saya tulis, bingung mau menumpahkan imajinasi/semangat/motivasi yang ada di otak saya untuk ditulis. Semuanya selalu ada hikmahnya, dan setiap apa yang kita jalani sekarang sudah tentu digariskan oleh Allah Yang Maha Kuasa. Kita hendaknya bersyukur dan melakukan yang terbaik.

12 Januari Sebagai Hari Nasional K3~bertepatan saya menulis tulisan ini, Semoga Jaya Indonesia-Ku, Jaya K3 Indonesia, dan Semoga Jaya D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja FK UNS, semoga mampu menghasilkan lulusan yang hebat, bermanfaat untuk Indonesia dan Umat… Aamiin…:-D

Fauzi Jatmiko~Mahasiswa D4 K3 FK UNS 2012

Home sweet Home~Kampung Tunggul, Weru, desa pelosok Kota Sukoharjo.

47 thoughts on “Mengenal K3 UNS

  1. menggaris bawahi dek. .
    dr.putu belum menjadi profesor dek.

  2. Ka memang D4 belom dapat gelar ya ? Berarti klo mah dapet harus dilanjutin ke S2 dl?

    • udah dapat dek, gelarnya SST (sarjana sains terapan)
      kalo tentang S2 itu ya bagi yang pengen lanjut aja dek. S2 itu mah gak wajib dek. tinggal passionmu gimana apakah mau S2 atau tidak.

  3. woww mbak lusi masih eksis 🙂

  4. D4 k3 itu apa prospek kerjanya di bidang kesehatan? Di perusahaan tambang, oil and gas itu bisa ga? Setau saya, kesehatan dan keselamatan itu tentang safety HSE gt kan? Berarti bisa di perusahaan minyak jg kan?

  5. Ka saya mau masuk uns jurusan K3, peluangnya besar ga sih ka kalau masuk uns ?

  6. prodinya gimana ya mas?

  7. kak apa bedanya prodi dan fakultas???

  8. Mas Fauzi saya dr SMAN 16 surabaya mau nanya cara pendaftaran dan apa saja yang dipelajari di K3? Mengingat saya minat dan ingin masuk jurusan K3

    • Kalau masih akan lulus tahun ini ya. Siapkan nilai raport smt 1-5, manfaatkan pendaftaran via PMDK dek. Pmdk ini udah dibuka dan pendaftaran terakhir tgl 7 April kayaknya.
      Silahkan daftar via spmb.uns.ac.id
      Yg dipelajari banyak dek. Smt 1 masih umum kayak SMA tp gak ada matematika. Yg lain ya: higiene industri, keselamatan kerja, kesehatan kerja, ergonomi, SMK3, Manajemen K3, Audit SMK3, beberapa perundang2an (inti) dan ISO maupun ohsas, dll.

  9. Mas.mau tanya, kalo buat program ekstensinya d4 k3 uns ini bisa dari jurusan d3 kenidanan ga? Kalo iya kira2 syarat2 yg harus dipenuhi apa saja ?

  10. kak kalau s1 farmasi UB bisa transfer gag sih ke d4 K3 UNs..aku asli solo pngen banget k3 uns :”) tapi kemaren gamau dftr PMDK

  11. kira-kira tes spmb berapa persen ya kak..tahun 2015 ini diambil brp untuk spmb nya??saya jga asli sukoharjo kak..SMAN 1 Sukoharjo

  12. kak kira kira smk otomotif bisa masuk k3 nggak ya ?

  13. K3 di uns jalur nya untuk masuk lwt apa aja kak ?
    Emang jarang buat untuk perempuan masuk jurusan itu ?

    • K3 karena D4 jalur masuknya ada PMDK (February udah buka dg nilai rapor smt 1-5), SPMB (Ujian Tulis Diploma), SM-UNS (dg nilai sbmptn). Almost 75% students of D4 K3 is a girl dek.

  14. Maaf kak mau tanya.
    Prospek kerja di K3 itu kalau liat pengalaman kakak tingkat itu gmn ya? Dan aku liat di website resmi uns ada informasi bahwa “98% lulusan d4 k3 itu sebelum lulus sudah dapat pekerjaan, itu maksudnya gmn ya? Apakah d4 k3 uns itu udah punya banyak kerjasama sm perusahaan perusahaan?

    • Artinya 98% mahasiswa belum wisuda udah dapat kerja. Sedangkan sisanya masih belum dapat/dapatnya kerja sesudah wisuda. Terus terang kerjasama d4 K3 belum banyak. Hanya saja memang lulusan uns khususnya D3 sudah melalang buana karena berdiri sejak tahun 1984

  15. Masuk D4 K3 UNS via pmdk nilai yg paling dilihat apa kak antara fisika,kimia,biologi?

  16. apakah akreditasi K3 UNS sekarang udah A?

  17. Untuk masuk d4 k3 apa harus dari d3 dulu kak?

  18. kak saya sangat ingiin sekali masuk k3 uns sedangkan saya saat ini sja smk dengan jurusan rpl. mnrut kakak sya musty gmna kak soalnya di smk ipa hanya sedikit
    padahal k3 termasuk saintek kan kak?

  19. mas, tolong dong kasih tau sejauh ini lulusan k3 uns sudah pada kerja dimana saja? terima kasih

  20. sampek smster brpa bang kira”

  21. Kak pelajaran yang paling dominan itu kimia ,biologi, atau apa?
    Banyak hafalannya tidak ya kak?

    • Tidak ada yg paling dominan, tp disemester 1 dan 2 kimia dan biologi mendapat porsi banyak dan juga fisika kesehatan. Kalo banyak hafalan kayaknya gak juga. Di kuliah hafalan sudah tidak cocok menurut saya. Lebih ke pamahaman

Leave a reply to galih Cancel reply